Kamis, 15 Desember 2011

Seputar Paroki 7

Mengenal Lebih Dekat Dengan...


Di suatu sore yang santai, saya menemui seorang bapak muda di gereja yang familiar dan berbincang-bincang sejenak.  Penampilannya ramah, selalu siap menjaga keamanan gereja dan ketertiban parkir setiap kendaraan yang masuk wilayah gereja. Maridjan, demikian sapaan akrabnya. Tetapi tahukah anda siapa nama aslinya? Mungkin banyak yang belum tahu. Lihat profil ya!


H : Mas Maridjan sudah berapa lama menjadi petugas satpam di gereja ini?
M : Wah... sudah lumayan lama pak. Sudah 5 tahun.
H : Mas Maridjan kan jauh dari istri dan anak, keluarga di Klaten, sedang mas-nya di Bogor. Gimana mengatasi rasa rindu, kangen dengan istri dan anak?
M : Wah... ya kangen pak, tapi ya gimana lagi, saya kan harus bekerja mencari nafkah, mencari sesuap nasi untuk anak dan istri. Rencananya saya nanti Januari, anak-istri saya ajak ke sini pak, cari kontrakan di kampung Anyar yang harganya terjangkau dekat rumah pak Kino. Sementara ini saya tinggal di ruang bawah SMP dekat WC bersama Deny jadi bisa pengiritan. Tuhan kan memberi jalan keluar pak, la wong saya memang orang kecil, gaji ya dicukup-cukupin.
H : Natal tahun ini mudik ngga?
M : Ngga pak, paling kirim uang saja untuk beli susu dan baju anak.
H : Mas Maridjan, eh.. mas Wahadi pengalaman apa yang membahagiakan selama bekerja disini?
M : Yang pasti ya karena kerja di lingkungan gereja, jadi untuk ibadah lebih dekat, banyak mengenal umat sini, lebih tentram, langkung sumeleh pak!
H : Apa harapan-harapan Mas Wahadi dalam Natal tahun ini?
M : Untuk umat agar umat lebih tertib dalam parkir mobil atau pun motor, mudah diatur biar tertib dan lancar dan bagi tamu yang mau bertemu romo ya harus lapor dulu ke satpam, kan romo juga kesibukannya banyak. Harapan pribadi ya agar natal tahun ini membawa berkah bagi saya dan keluarga, mudah-mudahan segera diangkat pegawai tetap. Saya sudah jadi calon pegawai 2 tahun pak. Maaf ya romo, ini sekedar unek-unek.
H : Mas Maridjan, makasih ya atas waktunya, maaf mengganggu, semoga sukses selalu selamat melanjutkan kerjanya.
M : Inggih pak, sami-sami.
Semoga bincang-bincang dan harapannya mas Maridjan jadi bahan refleksi kita semua. Amin


Profil Singkat

Nama : Antonius Wahadi


Tempat/Tgl. Lahir : Klaten, 10 Juli 1979


Status : Menikah dan dikaruniai 1 putera

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar anda. ^^