Selasa, 05 Juli 2011

Seputar Paroki 1

Kunjungan BIA Kota Wisata

Minggu, 15 Mei 2011, BIA St. Fransiskus Asisi kedatangan tamu dari BIA St. Imellda Kota Wisata Cibubur. Tepat pukul 08:00 mereka tiba di gereja St. Fransiskus Bogor, dengan mengendarai 6 bis kecil, yang terdiri dari 135 anak BIA + 30 pendamping mereka dengan riang turun dari bisa yang dibantu para pembina + satpam menuju lapangan SMP MY, dimana anak-anak BIA Sukasari sudah menantinya. Mereka saling berkenalan dan bertegur sapa. Pukul 08:30 acara dimulai dengan lagi pembukaan “Apa Kabar” serta doa pembukaan oleh kakak pembina BIA St. Imellda.
Kami bergabung dan membuat lingkaran besar dengan bernyanyi dan bermain bersama, pukul 09:00 anak-anak diajak masuk ke dalam aula MY untuk mendengarkan Firman Tuhan, Kak Dita dari BIA Sukasari membawakan cerita tentang Santo Fransiskus Asisi yang merupakan Santo pelindung dari Paroki Sukasari.
Anak-anak duduk dengan rapih dan tertib, mereka begitu menyimak cerita yang dibawakan Kak Dita. Setelah selesai bercerita, Kak Evi juga tidak mau ketinggalan dengan pertanyaan-pertanyaan yang ditujukan kepada anak seputar cerita St. Fransiskus, yang bisa menjawab pertanyaan, Kak Evi menyediakan hadiah berupa buku cerita, pertanyaan terakhir dia Kak Evi “Siapa Romo Paroki St. Imellda?” anak-anak dengan lantang menjawab “Romo Ridwan” yang memang beliau ikut hadir berkunjung ke BIA Sukasari, anak-anak senang dan bertepuk tangan menyambut kedatangan romo Ridwan, mantan Romo Sukasari itu.
Pukul 09:40 anak-anak berbaris ke lapangan MY untuk menyanyi dan doa penutup. Sebelum pulang anak-anak menyanyikan lagi Sayonara kemudian kami memberikan cindera mata berupa souvenir untuk anak-anak BIA St. Imellda dan mereka juga memberikan souvenir untuk para pendamping BIA Sukasari dan Romo Paroki serta snack untuk anak BIA. Sungguh suatu hari yang menyenangkan bagi anak-anak BIA dapat bertemu dan berkumpul bersama teman-teman BIA dari Paroki St. Imellda. Semoga kita bertemu lagi di lain kesempatan. (M. Ch. D.)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas komentar anda. ^^